Pria berusia 31 tahun itu pun menyimpan baik-baik rekor kemenangan yang kini terkumpul sebanyak 28 pertarungan hingga sekarang.
"Saya telah bertarung di jalanan dan berbagai turnamen sejak kecil dan pengalaman dan kepercayaan diri ini sedikit membantu saya," kata Khabib kepada UFC dikutip HAI dari Kompas.com, Senin (1/6/2020).
Teman Khabib, Islam Mkhachev, sesama petarung kelas ringan mengakui kehebatan pria berjuluk The Eagle itu.
Makhachev memgaminkan masa lalu Khabib yang suka tawuran saat masih duduk di bangku sekolah. Ia membenarkan, Khabib selalu menjadi yang terdepan jika ada keributan antar pelajar.
Makhachev juga menyebut, Khabib sering menang dalam tawuran dan menjadi andalan kalo ada keributan terjadi.
Baca Juga: Makin Banyak Pelajar Indonesia yang Tidak Senang Belajar dari Rumah, Ini Survey-nya!
"Entah itu 100 vs 100, sekolah saya, selalu menaruh Khabib sebagai petarung terdepan dan dia akan menghadapi lawan," jelas Makachev.
Pernyataan Makhachev tersebut kemudian diiyakan oleh Khabib.
"Ya, selalu. Selalu seperti itu," tutur The Eagle.
"Karena di tempat gym, saya adalah anak pelatih. Ketika masih muda saya salah satu petarung terbaik."
"Ketika orang mengatakan, 'Oke kita punya masalah', saya bilang 'Oke, kita ke sana'. Saya seperti kakak untuk semua orang," terang Khabib siap ikut campir deh kalo urusan tarung.
"Meski itu nggak ada urusan dengan saya, sesuatu terjadi, saya harus menghadapinya," terang dia.
Sebelumnya, usaisai berhasil mengalahkan Conor McGregor pada gelaran UFC 229 yang digelar di T-Mobile Arena pada tahun 2018 silam, nama Khabib Nurmagomedov pun menjadi perbincangan banyak orang.
Baca Juga: Dihantui Virus Corona, UFC Janji Tetap Gelar Duel Khabib vs Tony Ferguson Sesuai Rencana
Hal ini terjadi karena petarung asal Rusia itu berhasil membungkam mulut besar The Notorious sekaligus juga mempertahankan sabuk gelar juara kelas ringan UFC-nya.
Selain itu, kemenangan Khabib ketika melawan McGregor ini memperpanjang rekor tak terkalahkan dalam 27 pertandingan, dan semuanya berujung dengan kemenangan.
Tak ayal, fakta masa lalu Khabib mulai tersenar di kalangam para penggemar. Ada yang mengungkap bakatbertarung Khabib Nurmagomedov nampaknya sudah muncul sejak kecil ketika doi tumbuh bersama murid-murid di sekolah gulat.
???? 9-year-old Khabib Nurmagomedov wrestling a bear in 1997. He’s not normal this fella ????#TagAFriend#khabibnurmagomedovpic.twitter.com/HgEYIr2RMyBaca Juga: Bikin Kangen Sekolah Deh, Ini Suka Duka Ikut OSIS di SMA yang Nggak Banyak Orang Tahu— Anthony Fowler (@afowler06)October 7, 2018
Menurut ayah Khabib, Abdulmanap, sekolah tempat anaknya belajar punya semacam ritual unik yang selalu diikuti oleh para murid saat ulang tahunnya tiba, yaitu bertarung dengan anak beruang yang dirantai.
Hal ini bertujuan agar sang anak bisa mempertontonkan kemampuan yang dia milikki kepada ayahnya dan menjadi sebuah tes karakter.
"Anak selalu ingin menunjukkan kemampuan kepada ayahnya dan pertarungan melawan beruang lebih kepada tes karakter daripada sebuah ujian," terang Abdulmanap. (*)